Aplikasi Remote TV Tabung Hingga Smart TV Terbaik 2024 Free

Kehilangan remote saat ingin menghidupkan televisi yang ada di rumah? Jangan dulu panik karena kamu bisa mengontrol channel di televisi menggunakan Aplikasi Remote TV Digital berikut ini. Bagi yang belum tahu mengenai aplikasi khusus yang bisa digunakan untuk mengatur TV. Cari tahu rekomendasi aplikasinya hanya di Ini Baru Rumah.

Dewasa ini, masyarakat tidak terlalu memerlukan alat seperti remot bila ingin mengatur atau mengganti channel di televisi mereka. Sudah ada platform tersendiri yang mempunyai fungsi sama seperti remot. Pengguna bisa menghidupkan, mengganti, hingga mematikan televisi tanpa perlu memakai alatnya.

Kalau kamu belum punya Aplikasi Remote TV Tabung maupun smart TV di dalam ponsel masing-masing. Berarti download dulu layanannya melalui tempat unduh dan simak ulasan mengenai tiap aplikasinya di bawah ini.

Rekomendasi Aplikasi Remote TV Tabung & Smart TV Tanpa WiFi

aplikasi-remote-tv-terbaik

Kamu sering mengalami masalah remote TV hilang dan sulit kali untuk ditemukan? Atau alat yang ada di rumahmu terlalu sering rusak akibat dimainkan oleh anak-anak? Itu merupakan masalah umum yang terjadi dalam rumah tangga dan tidak bisa terelakkan.

Meskipun sudah dijaga sedemikian rupa ada saja momen tidak pas yang membuat remot itu menjadi rusak atau hilang. Alhasil kalau tidak ada remot maka TV tidak bisa dihidupkan atau kalau sudah menyala maka tidak lagi bisa dimatikan.

Supaya kamu tidak perlu membeli remot terus menerus, cobalah untuk pakai cara yang lebih praktis, yaitu dengan menggunakan aplikasi remote TV. Apakah di antara pembaca Ini Baru Rumah ada yang sudah pernah mendengar tentang layanan tersebut?

Aplikasi Remote TV merupakan platform yang menyediakan layanan untuk memungkinkan pengguna mengontrol TVnya tanpa harus memakai alat remotnya. Jika sewaktu-waktu kamu kehilangan remote atau ternyata rusak. Aplikasi ini akan sangat membantu karena banyak fitur canggih di dalamnya.

Kegunaan utamanya adalah memudahkan pengguna dalam menghidupkan, mengubah channel, serta mematikan TVnya. Setiap televisi juga kan mempunyai pengaturan tersendiri, mulai dari warna, suara, dan sebagainya.

Nah, pengguna juga tetap bisa mengakses pengaturan tersebut melalui menu yang ada di dalam aplikasi remote televisi ini. Jadi, kamu tidak perlu khawatir akan kehilangan beberapa fitur karena fungsi dari apk ini sangat memadai semuanya.

Penggunaan aplikasi ini jelas menguntungkan karena kamu tidak perlu susah payah mencari remote terlebih dahulu. Aplikasi ini juga bisa dipakai untuk semua jenis televisi sehingga bila sedang di tempat orang lain dan ingin menyalakan TV.

Pengguna bisa langsung cari aplikasi remote TV dan lihat apakah merk televisi tersebut sudah didukung oleh layanan tersebut. Jenis layanan remote TV digital ini juga bukan cuma satu atau dua jenis saja. Melainkan kamu bisa menemukan lebih dari satu aplikasi dengan segala kelebihan dan keunggulannya.

Team Viewer

teamviewer

Aplikasi canggih pertama yang bisa digunakan oleh seseorang untuk mengontrol perangkat dari jarak jauh adalah Team Viewer. Platform yang satu ini juga sudah bisa dipakai oleh pengguna untuk mengatur televisi dimana pun mereka berbeda.

Bahkan, aplikasi ini mempunyai fitur yang lebih canggih lagi karena bisa mengontrol perangkat elektronik meskipun tidak sedang berada di sekitarnya. Team Viewer memungkinkan pengguna untuk tetap mengakses perangkat mereka tanpa perlu menyentuhnya.

Ini tentu saja sangat berguna saat kamu sedang dalam perjalanan jauh dan kebetulan tidak bawa laptop dan sebagainya. Ada beberapa cara yang harus dilalui supaya Team Viewer Apk bisa tersambung dengan perangkat yang ingin dikontrol.

Fitur yang ada di dalam aplikasi ini pun sangat banyak termasuk bisa digunakan untuk mengirimkan file secara dua arah. Fungsi dari aplikasi Team Viewer ini benar-benar luar biasa karena bisa membantu pengguna melakukan pekerjaannya dimana dan kapan saja.

Begitu kamu yang ingin mengatur televisi di rumah, tetapi tidak sedang berada di tempat. Akan tetapi, perlu diperhatikan juga jenis serta merk dari perangkat elektronik yang didukung oleh platform Team Viewer.

Kalau tidak didukung maka aplikasi tidak akan bekerja di perangkatmu dan otomatis kamu harus mencari aplikasi yang lainnya. Bila merasa aplikasi Team Viewer cukup berguna untukmu ke depannya, coba lihat dulu aplikasinya dengan cara download di Google Play.

Nama Team Viewer
VersiTerbaru
DeveloperTeamViewer
HargaFree

Mi Remote TV

Aplikasi Remote TV yang sudah cukup familiar di kalangan para pengguna smartphone khususnya Xiaomi adalah Mi Remote. Beberapa ponsel sudah memberikan fasilitas fitur bawaan remote untuk perangkat elektronik seperti AC dan juga TV.

Bagi pengguna Xiaomi mungkin sudah mempunyai aplikasi tersebut di dalam perangkatnya masing-masing. Kalau kamu menggunakan merk lain dan ingin memakai aplikasi yang sama pun sebenarnya diperbolehkan.

Mi Remote ini mempunyai fitur canggih yang akan membantu pengguna untuk mengganti channel televisi dari jarak jauh. Mengingat ponsel adalah alat yang selalu kamu bawa setiap harinya dan tidak mungkin hilang kalau bukan karena alasan tertentu.

Maka pemakaian remote digital juga sangat disarankan sehingga dimana pun kamu berada tidak akan kesulitan mencari remote TV. Apa yang membuat aplikasi ini menjadi lebih unggul? Selain karena interface yang mudah untuk dipahami , Mi Remote juga telah mendukung banyak merk televisi, mulai dari yang sering kamu dengar namanya hingga tidak.

Pilihan merknya sangatlah luas sehingga kecil kemungkinan kamu tidak bisa menemukan jenis TV yang mau dikontrol. Kamu tidak perlu pusing lagi kalau kehilangan remote di rumah atau sedang menonton TV di rumah tetangga.

Nama Mi Remote
VersiTerbaru
DeveloperBeijing Xiaomi Mobile Software Co.,Ltd
HargaFree

Google Home

google-home

Aplikasi pintar yang wajib untuk kamu gunakan bila ingin merasakan keadaan rumah dengan teknologi luar biasa adalah Google Home. Mungkin pemakaian Google Home ini memang belum bisa disesuaikan untuk semua tipe rumah.

Hanya rumah yang memiliki peralatan smart electronic lah yang bisa memanfaatkan Google Home dengan maksimal. Salah satu penggunaannya adalah bisa dipakai sebagai pengganti remote TV. Tentunya jenis televisi yang digunakan pun sudah smart TV.

Masih banyak fitur smart lain yang bisa kamu kendalikan sendiri sesuai dengan kebutuhan masing-masing. Aplikasi ini akan sangat berguna untuk mengatur lampu dan juga beberapa peralatan elektronik lainnya. Jika ingin menghidupkan atau mematikan televisi, maka ilih dulu fitur remote TV yang ada di Google Home.

Setelah itu barulah masukkan jenis televisinya supaya aplikasi Google Home bisa tersambung dengan TV yang kamu pakai. Eksplor berbagai fitur menarik dari aplikasi tersebut di dalam perangkat masing-masing.

Dan nikmati berbagai kemudahan dari Google Home dalam mengendalikan berbagai alat yang kamu punya di rumah.

Nama Google Home
VersiTerbaru
DeveloperGoogle LLC
HargaFree

Universal TV Remote Control

Kamu sedang mencari aplikasi untuk mengatur televisi karena sering kali mengalami kehilangan remote yang asli? Setidaknya satu anggota keluarga yang ada di rumahmu mempunyai aplikasi Universal TV Remote Control agar saat kehilangan remot tidak perlu panik lagi.

Remote TV Digital ini berlaku untuk semua tipe televisi yang kamu gunakan di rumah, mulai dari TV Tabung hingga smart TV. Meskipun sekarang TV tabung sudah harus menggunakan Set Top Box, aplikasi ini tetap bisa berfungi di televisi tersebut untuk mengatur channel dan lain sebagainya.

Untuk tampilan dari aplikasi ini mungkin mirip dengan remot asli, tetapi tidak ada fitur angka. Jadi, untuk mengganti nomornya kamu harus memindahkan satu per satu menggunakan fitur atas bawah yang ada. Kalau mau membesarkan volume atau sebaliknya, maka tekan saja fitur suara yang telah tersedia disana.

Nama Universal TV Remote Control
VersiTerbaru
DeveloperCodeMatics Media Solutions
HargaFree

Remote TV Polytron

remote-tv-pintar

Aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk mengontrol TV jenis Polytron dari jarak jauh tana harus menemukan remotnya adalah memakai Remote TV Pintar for Polytron. Layanan yang satu ini memang dikhususkan untuk merk elektronik itu saja.

Akan tetapi, kamu bisa memakainya di semua tipe polytron muai dari yang terlama hingga yang terbaru. Terdapat dua pilihan remot yang ada disana, yaitu IR TV Remote ataupun smart TV. Kamu tentukan dulu sekirany ajenis televisi ini akan menggunakan layanan yang mana.

Kalau sudah berbentu smart TV maka pilihlan fitur yang sesuai supaya aplikasi bisa berjalan secara maksimal. Keunggulan yang dimiliki oleh fitur ini adalah pengguna tetap bisa mengontrol TV tabung yang sudah menggunakan set top box sebagai alat bantu menangkap sinyal.

Bila ingin mengetahui lebih jauh tentang fungsi dari aplikasi remote digital in seperti apa. Langsung saja unduh layanannya ke dalam perangkat masing-masing.

Nama Remot TV Pintar Untuk Semua
VersiTerbaru
Developerfineart
HargaFree

Cara Setting Remote TV Digital Praktis Untuk Semua Jenis

cara-setting-aplikasi-remote-tv

Setelah menemukan manakah aplikasi yang akan kamu gunakan sebagai remote TV digital. Berarti langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah mengatur aplikasinya akan dapat dipakai sebagaimana mestinya. Mungkin beberapa layanan memiliki cara pengaturan yang sama, tetapi banyak juga yang berbeda.

Bila masih ada pengguna yang bingung mengenai cara setting aplikasi remote TV untuk disambungkan dengan perangkat televisinya. Silahkan ikuti tutorial yang akan kami sampaikan di bawah ini.

Secara garis besar caranya itu tidak mungkin jauh berbeda sehingga kalau kamu sudah tahu yang satu ini maka aplikasi yang lain tidak akan bingung lagi.

Download Aplikasi Remote TV

Hal paling pertama yang harus kamu lakukan adalah mengunduh salah satu jenis remote TV digital yang telah kami rekomendasikan di atas. Kalau sebelumnya sudah ada fitur khussu di perangkatmu berarti tidak perlu mengunduh aplikasi baru lagi.

Semua aplikasi yang kami ulas di atas bisa kamu unduh secara gratis melalui Google Play Store Mungkin bagi yang menggunakan tipe perangkat lain, silahkan cari sesuai dengan kompatibilitas masing-masing.

Tentukan Jenis TV

Bila aplikasinya sudah kamu download, barulah bisa masuk ke dalam layanan yang tersedia. Tentukan dulu tipe remote TV yang akan dipakai agar nanti fitur selanjutnya menyesuaikan.

Kalau sudah kamu bisa memilih merk televisi yang ada di tempatmu supaya dapat menghidupkan perangkatnya.

Itulah pembahasan yang bisa Ini Baru Rumah sampaikan mengenai Aplikasi Remote TV Tabung hingga Smart TV Terbaik.

Bacaan Terkait :